Edukasi dan Pelatihan Pertolongan Pertama Pasien Kegawatdaruratan pada Relawan Penanggulangan Bencana

Authors

  • Rudiyanto STIKES Banyuwangi
  • Anita Dwi Ariyani STIKES Banyuwangi
  • Fajri Andi Rahmawan STIKES Banyuwangi

Keywords:

edukasi, pelatihan, pertolongan pertama

Abstract

Kecelakaan lalu lintas merupakan salah satu masalah kesehatan. Masyarakat yang mempengaruhi semua sektor kehidupan. Pada saat terjadinya kecelakan lalu lintas seringkali terlihat banyak masyarakat hanya berkumpul, melihat dan sebagian kecil terlibat dengan pertolongan pertama. Penanganan pada pasien dengan kondisi gawat darurat melibatkan pelayanan pra rumah sakit, pelayanan di rumah sakit maupun pelayanan antar rumah sakit maka diperlukan suatu sistem penanggulangan gawat darurat yang terpadu. Upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan sumber daya manusia yang terampil dan terlatih adalah dengan melakukan edukasi dan pelatihan terutama terkait dengan pertolongan pertama pada kasus kegawatdaruratan. Tujuan kegiatan Pengabdian Masyarakat adalah memberikan informasi, dan ketrampilan pada masyarakat.yaitu relawan bencana terkait dengan pertolongan pertama pada kasus kegawatdaruratan sehingga peserta mendapatkan bekal untuk dapat diaplikasikan kepada masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan pada tanggal 13-14 Maret 2021 di Gedung PKMB At Thaubah Kabupaten Banyuwangi melalui beberapa tahapan diataranya : tahap pertama dengan melakukan perencanaan kegiatan melalui identifikasi kebutuhan identifikasi potensi dan kelemahan yang ada serta membuat pengorganisasian kegiatan, tahap kedua pelaksanaan kegiatan dan tahap ketiga dilakukan monitoring dan evaluasi. Dalam kegiatan pengabdian masyarakat kegiatan pendidikan dilakukan melalui penyuluhan dan kegiatan pelatihan diberikan melalui simulasi terkait penanganan pertama pada kecelakaan, bantuan hidup dasar (BHD), pembidaian dan cara melakukan transportasi pasien gawat darurat.

Downloads

Published

2021-12-31

How to Cite

Rudiyanto, Anita Dwi Ariyani, & Fajri Andi Rahmawan. (2021). Edukasi dan Pelatihan Pertolongan Pertama Pasien Kegawatdaruratan pada Relawan Penanggulangan Bencana . Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat: Kesehatan, 1(2), 12–19. Retrieved from http://jurnal.stikes-notokusumo.ac.id/index.php/JPKMK/article/view/127

Issue

Section

Articles