IMPLEMENTASI TEKNIK RELAKSASI NAPAS DALAM PADA PASIEN HEPATOMA DENGAN MASALAH GANGGUAN AMAN NYAMAN: NYERI

IMPLEMENTATION OF DEEP BREATH RELAXATION TECHNIQUES IN HEPATOMA PATIENTS WITH COMFOR DISORDERS: PAIN

Authors

  • Wahyu Dwi Rahmawati Universitas Harapan Bangsa
  • Wilis Sukmaningtyas Universitas Harapan Bangsa

Keywords:

Hepatoma, Relaksasi Nafas Dalam, Nyeri

Abstract

Hepatoma (Karsinoma Hepatoselluer) atau disebut dengan kanker hati. Hepatoma merupakan tumor ganas primer yang berasal dari sel parenkim saluran empedu atau metastase dari tumor jaringan lain yang berkembang pada sel hepar. Nyeri timbul pada perut bagian kanan atas menjadi salah satu masalah yang muncul pada hepatoma, terjadinya tranduksi dan penularan sehingga menyebabkan nyeri pada bagian perut. Penatalaksanaan nyeri pada Hepatoma dapat dilakukan secara non farmakologis. Salah satu teknik relaksasi yang digunakan adalah teknik relaksasi napas dalam. Penelitian ini bertujuan Mengetahui pengaruh relaksasi napas dalam terhadap nyeri bagian perut pada pasien dengan Gangguan pemenuhan kebutuhan dasar rasa aman dan nyaman nyeri dengan diagnosa medis Hepatoma. Metode penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan proses keperawatan yang terdiri dari pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi dengan memfokuskan Implementasi keperawatan pada Gangguan nyeri dengan memberikan relaksasi napas dalam. Adapun subjek studi kasus berjumlah satu kasus dengan masalah keperawatan hepatoma. Hasil penelitian menunjukkan skala nyeri pasien sebelum diberikan implementasi sebesar 5 dan menjadi skala nyeri 3 setelah diberikan terapi relaksasi napas dalam selama 2 hari pada hari ke 3 pasien sudah memahami cara relaksai napas dalam dan nyeri berkurang.

References

Andriani, N. (2020). Asuhan Keperawatan Pada Tn. K. P. Dengan Gangguan Sirosis Hepatis Di Ruangan Komodo Rsud Prof. Dr. W.Z Johanes Kupang.

Christian-Miller, N., & Frenette, C. (2018). Hepatocellular cancer pain: impact and management challenges. Journal of Hepatocellular Carcinoma, Volume 5, 75–80. https://doi.org/10.2147/JHC.S145450

Fitrianti, F., Shatri, H., Faisal, E., Putranto, R., Agung, R. A., Nainggolan, L., Kalista, K. F., & Irawan, C. (2022). Manajemen Nyeri pada Karsinoma Hepatoseluler Stadium Lanjut: Sebuah Studi Kasus. Jurnal Penyakit Dalam Indonesia, 9(1), 53. https://doi.org/10.7454/jpdi.v9i1.509

Handaya, A. Y. (2017). Deteksi Dini & Atasi 31 Penyakit Bedah Saluran Cerna (Digestif) (Edisi Pert). Rapha Publishing.

Nabilla, N. (2020). Asuhan Keperawatan Dengan Nyeri Akut Pada Pasien Hepatoma Di Ruang Seroja Rsud Dr.Soegiri Lamongan.

Permadi, E. (2018). Asuhan Keperawatan Pada Pasien Tn. M Dengan Diagnosa Medis Serosis Hepatis Di Ruang Hcu Rumkital Dr. Ramelan Surabaya.

PPNI. (2018). Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia: Definisi dan Indikator Diagnostik (edisi 1). DPP PPNI.

PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia). (2018). Standar Luaran Keperawatan Indonesia: Definisi dan Kriteria Hasil Keperawatan (Edisi 1). DPP PPNI.

Putri, Y. O. (2020). Asuhan Keperawatan Pada Tn. S Dengan Diagnosa Medis Hepatitis Di Ruang Melati Rsud Bangil Pasuruan. Akademi Keperawatan Kerta Cendekia Sidoarjo.

Sutanto, A. V., & Fitriana, Y. (2017). Kebutuhan Dasar Manusia Teori dan Aplikasi dalam Praktik Keperawatan Professional. Pustaka Baru Press.

Tanto, C. (2014). Kapita Selekta Kedokteran (edisi 4). Media Aesculapius Fak.Kedokteran UI.

Tarwoto, W. (2017). Kebutuhan Dasar Manusia dan Proses Keperawatan (5 ed.). Salemba Medika.

WHO. (2019). Indonesia Source GLOBOCAN 2018. International Agency for Research on Cancer.

Downloads

Published

2023-07-01

How to Cite

Rahmawati, W. D., & Sukmaningtyas, W. (2023). IMPLEMENTASI TEKNIK RELAKSASI NAPAS DALAM PADA PASIEN HEPATOMA DENGAN MASALAH GANGGUAN AMAN NYAMAN: NYERI: IMPLEMENTATION OF DEEP BREATH RELAXATION TECHNIQUES IN HEPATOMA PATIENTS WITH COMFOR DISORDERS: PAIN. Jurnal Keperawatan Notokusumo, 11(1), 1–10. Retrieved from https://jurnal.stikes-notokusumo.ac.id/index.php/jkn/article/view/246

Issue

Section

Articles